Belitung, Wartakum7.com- Ribuan Warga Dusun Kembiri, Desa Kembiri, Kecamatan Membalong, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, berbondong-bondong menghadiri Acara Maras Taun bertempat di kediaman Arbaie yang mana selaku Dukun Kampung Dusun Kembiri. Minggu (16/05 2021).
Acara yang rutin digelar setiap tahunnya ini dipimpin langsung oleh Dukun Kampung Dusun Kembiri, Desa Kembiri, yang mana diawali dengan ritual membacakan Do’a selamat dan bersyukur kepada Allah SWT atas berlimpahnya rejeki baik dari hasil bercocok tanam, nelayan dan segala usaha yang digeluti oleh masyarakat khususnya masyarakat Dusun Kembiri Desa Kembiri.
Sar’ie yang mana merupakan Ketua Adat Desa Kembiri ketika ditemui media ini menyampaikan, bahwa Acara Maras Taun Dusun Kembiri, Desa Kembiri ini terselenggara berkat kekompakan Masyarakat setempat dalam bergotong-royong ditambah dukungan dari Pemerintahan Desa Kembiri yang ikut serta membantu secara moril maupun materil.
“Seni budaya kampung kita ini perlu kita jaga dan kita lestarikan agar dapat dinikmati untuk generasi kita kedepannya dan untuk itu mari kita dukung agar kelesrariannya tetap terjaga selalu sampai anak cucu kita nanti. “Ucap Sar’ie.
Hussaini yang mana merupakan Ketua Panitia Maras Taun ditemui media ini disela-sela kegiatan mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada panitia dan Pemerintahan Desa Kembiri juga pihak ketiga serta seluruh Masyarakat Dusun Kembiri yang ikut serta menyukseskan acara maras taun ini.
Pantauan media ini dalam kegiatan Maras Taun Dusun Kembiri dihadiri langsung oleh Kepala Desa Kembiri juga Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat juga dihadiri oleh Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Belitung H.Sukirman dan seluruh masyarakat Desa Kembiri beserta para tamu undangan lainnya.*As