Sukabumi, Wartakum7.com,29 Oktober 2022 . Anniversary 3 Perkumpulan Unit Ambulance Sukabumi PUAS yang di gelar di Lapangan Cisarua, Kecamatan Nagrak Kabupaten Sukabumi,ratusan Ambulans yang tergabung dalam beberapa komunitas memeriahkan acara tersebut , kegiatan yang diisi dengan sejumlah kegiatan bakti sosial Donor darah Dan Santunan anak yatim , pihak Karang Taruna Ikut Membantu bersama Intansi Pemerintahan Desa Cisarua, turut hadir ketua Baznas kabupaten Sukabumi babinsa dan babinmas kecamatan Nagrak ,dan sponsor sip yg sudah memeberikan dukungan atas acara tersebut.
Ketua PUAS, dr. Indra MK, mengatakan, peringatan tahun ke-3 organisasi pelaku kesehatan khususnya Ambulans ini dirangkai dengan peringatan Hari Sumpah Pemuda 2022.
Ini menjadi spirit bagi kami untuk menambah pengabdian, menghibur teman teman Ambulan Sukabumi juga yang beberapa tahun ini tidak ada hiburan, tahun ini kita release kegiatan seperti ini biar teman teman lebih semangat dalam pengabdian kepada masyarakat saat evakuasi pasien dari wilayah ke Rumah Sakit yang dituju,” Tidak Lupa Kami Ucapkan Terima Kasih Kepada Kepala Desa Cisarua, Karang Taruna Desa Cisarua Dan semua yg tidak bisa di sebut satu persatu atas dukungan dan partisipasinya dalam kegiatan acara tersebut. ungkap Indra, Sabtu (29/10).Kita telah melaksanakan bakti sosial di 70 titik, mulai dari wilayah Sukabumi Utara, Timur, Barat dan Selatan, kita lakukan kegiatan baksos baik pengobatan gratis, sunatan massal, pembagian PMT Ibu hamil dan balita serta santunan anak yatim, total pengobatan gratis 18 ribu, dan 450 lebih anak yang kita sunat,” ungkap Indra.
Selain pengobatan gratis kita bekerjasama dengan Baznas, program lainnya sosialisasi terkait itsbat nikah gratis,” sambung Dia Indra berharap PUAS kedepan semakin kompak dan solid. Sesuai dengan motto kami peduli umat tanpa batas, kapan dan dimana pun prinsip utama pengabdian tanpa batas, tandasnya.
di sisi lain Ketua Baznas Kabupaten Sukabumi, Unang Sudarma. Mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan PUAS sangat bersinergis dengan Baznas, karena Baznas ada program yang disebut Sukabumi sehat, ada juga program Sukabumi cerdas, Sukabumi Taqwa, Sukabumi Sejahtera dan Sukabumi Peduli,” ungkap Unang Sudarma.
Berbicara PUAS lebih dominan di program Sukabumi Sehat karena konteksnya penyelamatan dan kesehatan, kemudian Sukabumi Peduli. Kami Baznas siap senantiasa berkolaborasi dengan PUAS Karang Taruna .” tandasnya.
Agus ali/Iis Rusmiati