Bupati Mojokerto Tinjau Khitanan Massal Dan Penyembelihan Qurban PAY Muhammadiyah Dlanggu

Bupati Mojokerto Tinjau Khitanan Massal Dan Penyembelihan Qurban PAY Muhammadiyah Dlanggu

Spread the love

 

Mojokerto, wartakum7.com. – Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati, menghadiri dan meninjau secara langsung jalannya khitanan massal dan penyembelihan hewan qurban di Panti Asuhan Yatim (PAY) Muhammadiyah Dlanggu. Acara yang diselenggarakan pada Selasa (18/6), pagi tersebut merupakan acara yang diinisiasi PAY Muhammadiyah sebagai bentuk dari peringatan Hari Raya Idul Adha 1445 H.

Pada momen tersebut, Bupati perempuan pertama di Mojokerto itu menyampaikan apresiasinya kepada PAY Muhammadiyah Dlanggu atas terselenggaranya giat penyembelihan hewan qurban dan khitan massal yang diikuti oleh 27 peserta itu.

“Saya berterima kasih kepada para pengurus Muhammadiyah dan Aisyiyah beserta para donatur dan juga panitia, karena telah mengadakan acara yang sangat bermanfaat ini, ini merupakan bentuk ikhtiar kita untuk akhirat, semoga nantinya acara ini bisa istiqomah,” Ungkap Ikfina.

Selain itu Ikfina juga menuturkan bahwa khitan di dalam agama islam ditujukan untuk menyempurnakan Thaharah atau bersuci pada kaum laki-laki muslim, dan bukan sebagai pertanda akil baligh.

“Khitan ini merupakan satu bagian dari thaharah atau bersuci, jadi agar thaharahnya sempurna, bagi laki-laki muslim wajib untuk dikhitan daan perlu diingat juga khitan ini bukan pertanda sebagai akil baligh, karena jika yang dikhitan masih usia anak-anak maka belum bisa dikatakan akil baligh,” Tuturnya.

Sebelumnya, Bupati yang bergelar dokter itu juga sempat untuk meninjau langsung jalannya prosesi khitan massal, disini Ikfina mengingatkan khususnya kepada orang tua peserta, agar memperhatikan perawatan kepada anak yang telah dikhitan, baik itu perawatan tentang jahitan khitan hingga anjuran agar tidak menerapkan ‘Tarak’ atau pantangan makan pada peserta pasca dikhitan.

“Bapak/Ibu, tolong anaknya nanti dirawat, saat kencing atau mandi sebisa mungkin jangan sampai jahitannya jangan sampai kena air, untuk makanan anaknya juga, tidak perlu ada ‘tarak’, jadi makan telur, ikan atau daging itu tidak apa-apa, malah bisa cepat sembuh,” Jelasnya.

Setelah meninjau jalannya khitanan massal dan penyembelihan hewan qurban, Bupati pun beranjak untuk meninjau pembangunan Masjid yang berada di sebelah gedung PAY Muhammadiyah Dlanggu desa Sumberkarang.

Tampak Bupati Ikfina hadir dengan didampingi Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) dr. Ulum Rokhmat, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kabag Kesra) Sekretariat Daerah Kabupaten Mojokerto dan Camat Dlanggu beserta Forkopimca Dlanggu. ( END ).