Kabupaten Tangerang | wartakum7.com, -Kapolsek Kelapa Dua Kompol Tribuana Roseno, S.H., S.I.K., M.H. di dampingi Kasat Sabhara Polres Kota Tangerang Selatan AKP. Enung Holis. SH. memimpin kegiatan pengamanan Aksi Unjuk Rasa Karyawan Hotel Aryaduta Village di kawasan Lippo Karawaci Tangerang Hari Selasa 07/06/2022.
Dalam kegiatan tersebut Polsek kelapa dua menurunkan 70 personil untuk menjaga keamanan & ketertiban, agar aksi unjuk rasa bisa berjalan dengan baik & lancar tidak mengganggu kendaraan yang keluar masuk Hotel Aryaduta, dalam pengamanannya Kapolsek dan jajarannya dilakukan secara humanis kepada para pendemo.
Aksi unjuk rasa yang dimulai sejak pukul 10 pagi itu, diikuti lebih dari 50 orang anggotanya dari serikat pekerja hotel dan restoran yang tergabung dalam FSPM Regional Jabodetabek.
Setelah berorasi, Sekretaris FSPM Regional Jabodetabek menjelaskan kepada awak media, “Sebenarnya ini adalah aksi yang ketujuh yang kita sudah lakukan. Dari bulan September 2021 Aryaduta Lippo Village ini melakukan Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) secara sepihak terhadap seluruh pekerjanya yang ada di hotel, dengan alasan efisiensi karena situasi pandemi.” Jelas Hamid.
Hamid juga menambahkan bahwa saat ini tersisa 4 orang pekerja yang menolak PHK dan tergabung dalam FSPM yang masih memperjuangkan nasibnya, kami hanya ingin meminta kejelasan status kerja karena itu adalah hak kami sebagai karyawan di Hotel Aryaduta Village. Kata Hamid
Kapolsek Kelapa Dua Kompol Tribuana Roseno, S.H., S.I.K., M.H. mengatakan “kami
memberikan hak kepada peserta aksi untuk “Menyampaikan pendapat di muka umum merupakan hak asasi manusia yang telah di atur di dalam UUD 1945, itu diperbolehkan namun dengan tetap mengedepankan keamanan dan ketertiban selama aksi unjuk rasa berlangsung” kata Kapolsek
Sudah menjadi tugas & tanggung jawab kami sebagai anggota Polri untuk memantau serta pengamanan setiap aksi unjuk rasa, karena ini merupakan bentuk komitmen kami kepada masyarakat untuk menciptakan situasi yang aman, nyaman dan kondusif, karena itu yang diharapkan semua pihak” Tutup Kapolsek.
Tommy