Mojokerto,wartakum7.com – Upaya penanganan stunting pada anak di wilayah Mojokerto Raya gencar dilakukan oleh Kodim 0815/Mojokerto beserta Koramil jajaran bersinergi dan berkolaborasi dengan Forkopimda, dan Dinkes. Bahkan upaya ini terus berlanjut ditingkat Forkopimcam, UPT PKM Dinkes, instansi terkait hingga tiga pilar dan Nakes ditingkat desa/kelurahan.
Beragam upaya telah dilakukan mulai pengecekan Ibu Hamil, pemberian gizi dan vitamin bagi Baduta, Batita dan Balita, penambahan makanan tambahan di sekolah-sekolah, serta sejumlah metode lainnya, hingga memberikan dukungan dan bantuan kepada anak-anak yang mengalami kasus stunting atau berpotensi stunting.
Pun demikian di TNI AD, dengan dikukuhkannya Bapak Kasad Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurrachman, S.E., M.M., sebagai Duta Bapak Asuh Anak Stunting Indonesia, oleh Kepala BKKBN Hasto Wardoyo pada Acara Hari Keluarga Nasional (Harganas) di Sleman, DIY, pada Juni 2022 lalu.
Maka jajaran TNI AD semakin masif melakukan monitoring kasus stunting di wilayah Satuan Komando Kewilayahan masing-masing. Hal ini dilakukan demi tercapainya penurunan angka stunting sesuai yang diprogramkan Pemerintah. Tidak terkecuali Kodim 0815/Mojokerto, juga melakukan upaya dan langkah serupa sesuai instruksi Pimpinan TNI AD.
Seperti kali ini, Selasa (28/02/2023) Koramil 0815/19 Magersari melalui Babinsa Serma Junari dan Sertu Khoirul Anam, mendistribusikan bantuan Kasad untuk anak asuh stunting, di Lingkungan Suronatan, Kelurahan Magersari, Kecamatan Magersari, Kota Mojokerto. Penyerahan bantuan ini dilakukan Babinsa bareng Nakes UPT Puskesmas Magersari dan unsur Pemerintahan Kelurahan.
Tak hanya di wilayah Kota Mojokerto, pendistribusian Bantuan Kasad Untuk Anak Asuh Stunting juga dilakukan di wilayah Kabupaten Mojokerto, tepatnya di wilayah Koramil Sooko. Penyerahannya dilakukan Pgs. Danramil 0815/03 Sooko Letda Inf Khoirul Anam, didampingi Babinsa, Perangkat Desa, Nakes dan Kader Kesehatan, di wilayah Desa Mojoranu dan Desa Brangkal, Sooko.
Pantauan di lapangan, pada saat menyerahkan bantuan Kasad, Pgs. Danramil Sooko berpesan kepada orang tua Balita, untuk senantiasa menjaga kesehatan Balita dan memeriksakan secara rutin ke Posyandu untuk mengetahui perkembangan kesehatan Balitanya.
”Kita dari Koramil bersama dengan Petugas Puskesmas dan Pemdes menyalurkan bantuan dari Bapak Kasad berupa makanan penunjang gizi untuk Balita. Semoga ini bermanfaat dan bayinya dapat tumbuh normal sebagaimana bayi pada umumnya”, ujarnya.
Terpisah, Komandan Kodim 0815/Mojokerto Letkol Inf M. Iqbal Prihanta Yudha, S.E., melalui Pgs. Perwira Seksi Teritorial (Pasi Ter) Kodim 0815/Mojokerto, Kapten Inf Nuril Mustofa, saat dikonfirmasi, mengatakan, bahwa pihaknya telah mendistribusikan bantuan dari Bapak Kasad untuk anak asuh stunting di wilayah Kodim 0815/Mojokerto.
”Pendistribusian bantuan ini dilakukan melalui Koramil setempat. Dan siang tadi, sudah kita distribusikan ditiga titik, satu titik di wilayah Kota dan dua titik di wilayah Kabupaten”, ungkapnya. ( Pendim 0815/Mjk/Endang ).