Bekasi | Wartakum7.com – Gubermur Jawa Barat Dr. (H.C.) H. Mochamad Ridwan Kamil, S.T., M.U.D. di dampingi Kadinkes Provinsi Jawa Barat dr. R.Nina Susana Dewi, Sp.PK(K). M.Kes., MMRS, Bupati Kab Bekasi H. Akhmad Marjuki, S.E. dan Kadinkes Kab Bekasi dr. Hj. Sri Enny Mainiarti, M.KM dan Direktur RSUD Kabupaten Bekasi Dr. H. Alamsyah M. Kes, melaksanakan pengecekan kesiapan RS Wilayah Bodebek dalam menghadapi Covid 19 di Kabupaten Bekasi yang menjadilokasi adalah RSUD Kabupaten Bekasi, kamis (26/01/2022).
Dalam kesempatan itu Gubernur Jawa Barat mengecek secara langsung:
1. IGD
2. VK
3. Asoka
4. RM
5. Oksigen Generator
6. Farmasi
Selain pengecekan dalam kunjungan tersebut Gubemur Jawa Barat sempat berbincang dengan salah satu pasien Covid 19 dari Cikarang yang dirawat di RSUD Kabupaten Bekasi, melalui Video Call (Video Call dilakukan dari depan ruang Isolasi RSUD Kabupaten Bekasi).
Setelah melakukan pengecekan Gubemur Jawa Barat Ridwan Kamil, menyampaikan bahwa kunjungan nya, untuk melihat keadaan Rumah sakit di Jawa Barat terhadap kesiapan Rurmah Sakit dalam menghadapi lonjakan pasien covid pasca Tahun baru dan berikut adanya Omicron.
Sementara di Kabupaten Bekasi saat ini belum ada yang terkonfirmasi Omicron, Untuk di Jawa Barat khususnya ada dua kasus pasien Omicron yang sekarang sedang dirawat di BPSDM kota Cimahi.
Lanjutnya, “Kami berharap kepada masyarakat lewat media, bahwa terkait pencegahan tersebut solusinya ada Dua diantaranya yaitu : pertama, Vaksin khususnya booster di kalangan nakes dan masyarakat yang rentan
interaksi sosial, berikut kedua Prokes dilakukan, minimal menggunakan masker”, Terang Ridwan Kamil Gubernur Jawa Barat.
Sampai saat ini pemerintahan Provinsi Jawa Barat sangat siap dalam mengantisipasi jika ada kenaikan covid pasca Tahun Baru dan Omicron.
(Darwin)