INFO LASTAGUNG –Wartakum7.com. Anggota Komisi III DPR-RI fraksi Partai Nasdem, Taufik Basari melakukan kunjungan kerja ke Lapas Kelas IIB Kotaagung guna memonitoring pelaksanaan vaksinasi booster warga binaan Lapas Kotaagung, Sabtu (28/5).
Pelaksanaan vaksinasi booster ini dilaksanakan di Aula Besar Lapas Kotaagung pada pukul 09.00 WIB. Taufik Basari atau biasa disapa ‘Tobas’ ini mengunjungi Lapas Kotaagung didampingi oleh Kadivpas Lampung, Farid Junaedi mewakili Kepala Kanwil Kemenkumham Lampung dan Kapolres Tanggamus yang diwakili oleh Kapolsek Kotaagung, AKP Sugeng.
“Semoga penyebaran Covid-19 ini dapat kita tangani dengan baik, salah satunya adalah dengan upaya melakukan vaksinasi booster pada hari ini di Lapas Kotaagung”, ujar Tobas.
Menurutnya, Warga Binaan termasuk salah satu prioritas untuk dilakukan vaksinasi hingga booster oleh Pemerintah. Karena Warga Binaan merupakan tanggung jawab negara memastikan kesehatan mereka agar tidak ada penyebaran Covid-19 di lingkungan Lapas.
Dalam sambutannya pula, Tobas sangat senang berkunjung ke Lapas Kotaagung. Selain sejalan dengan bidangnya dalam komisi III DPR-RI yang membahas Hukum dan Hak Asasi Manusia, petugas Pemasyarakatan mempunyai tugas yang sangat mulia, yaitu membina narapidana agar menjadi lebih baik saat selesai menjalani masa pidana di kemudian hari.
“Selamat bekerja dan semoga sehat selalu untuk seluruh Petugas Lapas Kotaagung”, ucap Tobas mengakhiri sambutannya.
Farid juga menuturkan, Ia mengucapkan terima kasih kepada bapak Tobas yang telah memfasilitasi vaksinasi ke-3 atau Booster untuk 363 Warga Binaan Lapas Kotaagung. Karena sesuai yang diharapkannya, meski kasus Covid-19 sudah melandai, vaksinasi dosis ke-3 ini merupakan salah satu hak sekaligus syarat Warga Binaan yang harus dipenuhi agar dapat mengunjungi keluarganya melalui program integrasi.
Selanjutnya, Tobas memantau proses vaksinasi bagi warga binaan yang sedang berlangsung. Selain itu juga, Kalapas Kotaagung, Beni Nurrahman mengajak Tobas beserta jajaran tamu yang hadir untuk berkeliling ke seluruh lingkungan Lapas. Mulai dari melihat dan berbincang dengan WBP di Blok Hunian, bengkel kerja dan perpustakaan, hingga ke tempat pengolahan rumput sereh yang menjadi salah satu produk unggulan Lapas Kotaagung.
Seluruh kegiatan ini berjalan dengan lancar dan mematuhi protokol kesehatan yang berlaku. (Alfian)