PEDANG PORA SAMBUT AKBP DIDIK SUBIYAKTO SEBAGAI KAPOLRES BELITUNG

PEDANG PORA SAMBUT AKBP DIDIK SUBIYAKTO SEBAGAI KAPOLRES BELITUNG

Spread the love

Belitung,wartakum7.com- Menyambut kedatangan Kapolres Belitung yang baru, AKBP Disik Subiyakto beserta jajaran Polres Belitung menggelar Upacara Pedang Pora di halaman Mapolres Belitung, pada hari Senin 16 Januari,tahun 2023 pagi.
AKBP Didik Subiyakto resmi menjabat sebagai Kapolres Belitung menggantikan AKBP Tris Lesmana Zeviansyah yang menduduki jabatan baru sebagai Kasubbagsiswatperspsi Bagjiansis Rojianstra SSDM Mabes Polri.

Sebelum menjabat Kapolres Belitung, AKBP Didik Subiyakto pernah bertugas di Polda Sulawesi Barat selama 3 (Tiga) tahun satu bulan dan sempat menjabat sebagai Kapolres Pasangkayu, Polda Sulawesi Barat selama satu tahun lima bulan.

Hadir dalam acara penyambutan Pedang Pora tersebut yaitu, Bupati Belitung H. Sahani Saleh, S.Sos  bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Belitung.

AKBP Didik Subiyakto kepada awak media mengatakan dan  mengucapkan terima kasih dan rasa bersyukur karena kehadirannya disambut langsung oleh Bupati Belitung dan Forkopimda Kabupaten Belitung.

“Kalau saya lihat sinergitas antar stakeholder yang ada di Kabupaten Belitung cukup bagus,” ucap AKBP Didik Subiyakto.

Menurutnya, di hari pertama dirinya menjabat sebagai Kapolres Belitung terlebih dahulu akan melaksanakan kegiatan silahturahmi kepada jajaran Forkopimda dan stakeholder terkait yang ada di Kabupaten Belitung.

“Mengenai prioritas kerja untuk sementara akan saya lihat terlebih dahulu. Belum bisa saya sampaikan sekarang, karena saya belum pernah tugas di Kepulauan Bangka Belitung. Terpenting saya akan silahturahmi terlebih dahulu,” tandasnya.*Tim