( Reporter : sardiono / tim )
Bojonegoro – wartakum7.com – . Tim Dinkes Jawatimur melakukan pendampingan klinik swasta dalam upaya peningkatan mutu layanan Kesehatan Ibu & Anak dilakukan oleh Tim Dinkes USAID MOMENTUM Private Healthcare Delivery Jawatimur bersama dinas kesehatan kabupaten Bojonegoro dan Puskesmas kecamatan Tambakrejo
Tim USAID MOMENTUM Private Healthcare Delivery Jawatimur bersama rombongan Dinkes Kabupaten Bojonegoro melakukan pendampingan di Klinik swasta mutiara hati kecamatan Tambakrejo Bojonegoro, Kamis 25 mei 2023.
Berdasarkan Informasi Program Kementerian Kesehatan, Pemerintah Indonesia menjalin kerja sama dengan Badan Pembangunan Internasional Amerika Serikat (USAID) untuk meningkatkan akses dan kualitas pelayanan kesehatan bagi ibu dan bayi baru lahir di Indonesia melalui Program MOMENTUM.
Program MOMENTUM secara resmi diluncurkan oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Kesehatan Indonesia, Kunta Wibawa Dasa Nugraha, dan Direktur Misi USAID, Ryan Washburn secara virtual pada Kamis, 23 September 2021.
Kegiatan kunjungan ini Untuk mendukung Program Pemerintah Indonesia, dalam meningkatkan keterlibatan dan efektivitas sektor kesehatan swasta sebagai pendekatan berkelanjutan untuk menyediakan layanan kesehatan ibu dan bayi baru lahir (MNH) yang berkualitas.
Pendampingan Dinkes dalam program USAID MOMENTUM Private Healthcare Delivery, dilakukan dengan tujuan meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi ibu dan bayi baru lahir di fasilitas kesehatan.
Peran mutu pelayanan Klinik Swasta di sektor kesehatan masyarakat pedesaan tentunya sangat diharapkan, baik para medis dilengkapi sarana dan prasarana yang memadai.
Sebagaimana klinik mutiara hati telah bekerja dengan baik dalam memberikan pelayanan kesehatan Ibu & Anak, kepada masyarakat sekitar kecamatan Tambakrejo.
Klinik mutiara hati merupakan satu satunya Klinik Swasta Ibu dan anak di berada di wilayah kecamatan Tambakrejo Bojonegoro, tepatnya, di jalan raya sukorejo tinggang atau didepan Polsek Tambakrejo.