GARUT,wartakum7.com — Dalam rangka memeriahkan hari jadi kab. Garut ke-210 ribuan pegowes yang berasal dari warga Garut, Tasikmalaya, Bandung, Tanggerang, dan sekitarnya, di Jl. Ibrahim Aji Tarogog Kaler Garut, Sabtu (26/02/2023).
Dalam pantauan media Ribuan pegowes sangat berantusias mengikuti kegiatan tersebut bersama Kapolres Garut AKBP Rio Wahyu Anggoro S.H., S.I.K., dan juga acara tersebut dimulai oleh Bupati Garut Rudy Gunawan S.H., M.H., Ep.
“Dalam kegiatan ini antusias masyarakat begitu besar dan ini adalah salah satu kegiatan yang spektakuler, pertama kali di Garut 7.000 sepeda berada di satu jalan yang kita namai sebagai Jalan Letnan Jendral Ibrahim Adjie,” ujar Bupati.
Bupati berterima kasih kepada Kapolres Garut, AKBP Rio Wahyu Anggoro beserta jajaran, dan semua pihak, sehingga ajang gowes ini bisa terlaksana.
“Semoga ini bisa menjadi bagian bagaimana presisi Polri bisa tembus sampai ke bawah, dan mengartikan bahwa presisi Polri itu adalah perlindungan dari negara kepada masyarakat, dan masyarakat pun memberikan dukungan terhadap terselenggaranya keamanan dan ketertiban,” harapnya.
Dalam kegiatan tersebut juga disiapkan ribuan hadiah dengan hadiah utama yaitu paket umrah.
Sementara itu, Kapolres Garut AKBP Rio Wahyu Anggoro, menuturkan, kegiatan gowes ini merupakan bagian dari program Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) yaitu Presisi, di mana salah satunya Polri hadir di tengah-tengah masyarakat dengan melayani setulus-tulusnya dan seikhlas-ikhlasnya, sehingga timbul kepercayaan kepada Polri, dengan cinta dan rela berkorban untuk sama-sama menjaga pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat Garut.
( Red/Zen )