Cirebon,wartakum7.com – Proyek pekerjaan rehab ruang kelas di SDN 1 Wanakaya di Desa Wanakaya, Kecamatan Gunung Jati, diduga tidak di ketahui anggaran dari mana karena proyek sudah berjalan 1 Minggu Hal tersebut tidak adanya papan proyek saat tim media mendatangi lokasi proyek, Sabtu (20/08/2022).
Padahal sudah jelas sesuai Undang-Undang Keterbukaan Informasi Publik (KIP) Nomor 14 Tahun 2008 dan Perpres Nomor 54 Tahun 2010 dan Nomor 70 Tahun 2012, dimana mengatur setiap pekerjaan bangunan fisik yang dibiayai negara wajib memasang papan nama proyek, dimana memuat jenis kegiatan di lokasi.
Proyek Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon dengan Alokasi Anggaran tidak di ketahui karena tidak menampilkan papan informasi anggaran (tidak ada pagu anggaran).
Menurut keterangan Ipah Agussatipah Kepala Sekolah SDN1 Wanakaya mengatakan bahwa pagu anggaran tidak terpasang karena belum jadi dan baru di ambil sekarang dari dinas, untuk ruangan yang di bangun 3 ruangan kelas sedangkan jumlah anggar dalam proyek ini berapa tidak menjawab pasti jumlahnya anggaran berapa.
Bahkan ironis K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) tidak diperhatikan sehingga terjadi musihah terjatuhnya seorang pekerja dan di larikan ke Rumah Sakit untuk pengobatan.
Sampai berita ini diturunkan, belum ada informasi lebih lanjut bagaimana nasib pekerja yang jatuh dari atas proyek dan Kepala Sekolah SDN 1 Wanakaya tidak bisa berkomentar lebih jauh. (TIM)