Tiga Pilar Bersama Nakes Tracing & Edukasi Warga Sentonorejo*
Mojokerto | Wartakum7.com – Sejumlah 20 warga Dusun Sidodadi, Desa Sentonorejo, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, ditracing oleh Tim Tracer dari Koramil, Polsek dan UPT Puskesmas Trowulan, Selasa (08/02/2022). Hal ini dilakukan karena ada salah satu warga yang terkonfirmasi positif covid-19.
Saat dilokasi, Babinsa Koramil 0815/02 Trowulan Serka Nurkholis mengatakan, tracing yang dilakukan Satgas Covid-19 Desa Sentonorejo ini, sebagai upaya untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19, khususnya dilingkungan tempat tinggal pasien yang terkonfirmasi positif.
Lebih lanjut dikatakannya, tracing dan testing melalui swab antigen terhadap warga yang memiliki riwayat kontak dengan pasien, dengan hasil keseluruhan non reaktif. ”Dari hasil testing ini, untuk 20 warga tersebut, hasilnya non reaktif”, katanya.
Selain melakukan tracing dan testing, kami bersama Satgas Covid-19 Desa Sentonorejo, kami juga tak bosan mengimbau warga tentang pencegahan covid-19. ”Salah satunya melalui disiplin menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas keseharian khususnya saat keluar rumah”,
Terpantau dalam kegiatan ini, Babinsa Sentonorejo bersama Bhabinkamtibmas Bripka Gatot W, Perangkat Desa, Abit Darmawan dan Bidan Desa Nursasi Yuni Kertalina, melakukan tracing dan testing warga dari rumah ke rumah sembari mengedukasi tentang pentingnya menjaga kesehatan diri dan lingkungan serta disiplin melaksanakan protokol kesehatan.
Sementara itu, Danramil 0815/02 Trowulan Kapten Inf Kasim, mengatakan, pihak TNI khususnya Koramil bersama Pemerintah Kecamatan, Polsek dan UPT Puskesmas bersinergi melakukan upaya dan langkah untuk percepatan penanganan covid-19 diwilayah Trowulan.
Tentunya upaya ini tidak hanya dilakukan Forpimka namun hingga Tiga Pilar dan Bidan/Perawat Desa yang tak henti bekerjasama dalam setiap upaya pencegahan dan penanganan, melalui mengedukasi warga tentang kepatuhan prokes, serta ajakan untuk mengikuti layanan vaksinasi dosis satu dan dua.
”Dengan berkembangnya varian baru omicron yang kabarnya tingkat penyebarannya sangat cepat, Forpimka dan Kepala UPT PKM bersama Tiga Pilar dan Nakes Desa juga mengajak warga untuk mengikuti vaksinasi booster. ”Kendati sudah divaksin secara lengkap, kita harus waspada dan jangan mengabaikan protokol kesehatan”, pungkas pria Kelahiran Jetis, Mojokerto. ( Pendim 0815/Mjk/Endang ).