Warga Desa Pasir Baru Urunan Di Bantu PT Gamma Perbaiki Jalan, Pemkab Terkesan Tutup Mata
Sukabumi | Wartakum7.com – Warga masyarakat Desa Pasir Baru Kecamatan Ci Solok merabat beton, sebagian jalan di sepanjang pesisir pantai Ci Kembang dengan anggaran yang didapat dari swadaya masyarakat, yang terketuk nuraninya untuk menyisihkan rejeki dan membaktikan diri untuk kepentingan umum.
“Mengingat jalan tersebut adalah akses utama para nelayan dan para wisatawan Ketapang Resort yang berkunjung ke pantai Ci Kembang dan sekitar nya” ujar Ojen (45) Ketua Perbaikan Jalan di tunjuk oleh warga masyarakat.
Lanjut Ojen yang di dampingi panitia seperti Abah Goong(37) Wakil Ketua, Eneng (30) Bendahara, Suprihat (40) Humas, mengatakan masyarakat setempat dan para nelayan berurunan dengan sukarela untuk pembiayaan rabat beton jalan,selain materi mereka juga menyumbangkan tenaga nya.
“Harapan warga Desa Pasir Baru Kecamatan Ci Solok kepada pemerintah daerah setempat, dapat memberikan bantuan jangan hanya berdiam diri terkesan tutup mata, desa kami ingin maju, ingin makmur sejahtera tolong di fasilitasi”, imbuh Ojen.
Masa pemerintah ga mau bantu sih, kan sudah pasti tau kalau ada jalan rusak, kemampuan keuangan warga terbatas. “Kondisi jalan sangat memperihatinkan dengan bebatuan terjal hingga sulit untuk di lalui kendaraan roda dua maupun roda empat”, terang Ojen.
Pemerintahan Desa setempat pun tampak hadir, sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Desa. Kepala Desa Pasir Baru Jaro Hidayah, saya terharu melihat warga bergotong royong merabat beton jalan di
Pesisir Pantai Ci Kembang Desa Pasir Baru Kecamatan Ci Solok Kabupaten Sukabumi.
“Saya mengapresiasi kegiatan ini walaupun di masa pandemi covid 19 ini, warga masyarakat nya tetap bersemangat bahu membahu mengerjakan rabat beton walau terik matahari yang menyengat kulit”, ungkapnya.
Jaro Hidayah menyampaikan saat ini Pemerintah Desa Pasir Baru tidak bisa berbuat banyak mengingat Anggaran Dana Desa (DD) belum turun jadi tidak ada anggaran yang bisa di gunakan tuk pembangunan jalan tersebut.
Abah Goong Wakil Ketua Panitia, telah mengajukan proposal kepada PT GAMMA, Alhamdulilah mendapat respon positif dan pihak perusahaan bersedia memberikan kontribusi menyumbangkan 3 bal semen seberat 7,5 tons dengan merk Semen Merah Putih “, ungkapnya.(Agus Ali)